Bye IBL, Welcome NBL


Setelah lepas dari promotor sebelumnya, TVONe, Indonesian Basketball League (IBL) akhirnya mendapat promotor baru. Adalah PT Development Basketball League (DBL) yang akan menangangi kompetisi basket tertinggi tanah air itu musim depan.
kompetisi basket di tanah air ini ppun berubah nama menjadi NBL (National BAsketball League) Indonesia.

Untuk diketahui, TVone memutuskan angkat kaki dari IBL jelang akhir tahun lalu karena masalah rating penonton IBL yang relatif rendah. Makanya PB Perbasi pun mulai mencari-cari promotor baru untuk menjalankan kompetisi tersebut.


Pada akhirnya, DBL yang mejadi calon tunggal promotor dipilh oleh Perbasi. DBL sendiri sebelumnya memang serius dalam membina perbasketan nasional di level
pelajar.

Mereka mengajukan proposal untuk mengelola IBL selama 3 tahun pada tahap pertama. Namun, karena Perbasi tidak ingin kejadian mundurnya promotor terulang lagi, mereka meminta calon promotor memahami, bertanggung jawab, dan serius menyelenggarakan IBL.

"DBL sudah menunjukkan keseriusannya, mereka juga paham dan siap jika kompetisi akan berjalan tanpa sponsor meski mendapat liputan luas. Jadi kami menerima
dengan tangan terbuka," timpal Wakil Ketum PB Perbasi, Setya Dharma.

Sementara Komisaris PT DBL, Azrul Ananda, menyatakan bahwa Perbasi dan pihaknya mempunyai visi yang sama dalam membangun perbasketan di Indonesia. Dan hal itulah yang jadi alasan utama DBL memutuskan untuk mempromotori IBL.

"Ini akan menjadi investasi jangka panjang kami, kami siap menyelenggarakan IBL namun kami tidak menjanjikan IBL akan langsung sempurna di tahun pertama
pengelolaan kami," tukas Azrul.

Alasan lain DBL adalah keprihatinan akan mandeknya kompetisi IBL yang kemeriahannya cenderung menurun dari tahun lalu.

"Banyak yang ingin jadi pebasket profesional dan main di IBL, makanya kalau IBL tidak jalan, usaha kami menyelenggarakan kompetisi basket tingkat
pelajar juga akan sia-sia."

Dan pengalaman mengelola kompetisi basket tingkat pelajar jadi modal berharga untuk itu. "Memang pasti akan berbeda mengelola kompetisi pelajar dengan
kompetisi klub professional, tapi pengalaman itu akan berguna," tandasnya.

Menurut rencana, NBL musim perdana,2010 akan diputar pada akhir September seusai lebaran. Sebelum berlangsung kompetisi, turnamen pemanasan akan digelar
pada bulan Juni atau Juli.
Serta turnamen Pre-Season National Basketball League (NBL) Indonesia musim 2010-2011 akan digelar 7-15 Juli. Sepuluh klub bakal berkumpul lagi di Malang, berebut gelar juara pramusim di GOR Bima Sakti.

Pada Mei lalu, Turnamen Bima Sakti juga diselenggarakan di Malang. Turnamen itu merupakan kali terakhir klub-klub bertanding di bawah bendera IBL. Agak manis juga, IBL berakhir di Malang, lalu NBL Indonesia dimulai di Malang.

3 komentar:

Anita Eka Puspita mengatakan...

pertamax....
DBL bukannya di global and SBO.?
wah"..
DBL selangkah llebihy maju..

Anggi Zahriyan mengatakan...

Kalau bisa disiarkan di ESPN atau STARS SPORT :D
Jamin ratingnya tinggi :D

Ferdy Adi Fitra mengatakan...

@ anita : yoyoy.
klihatan'e thun ini NBL bkal di siarin di glodal tv.
secara kan tv One udah gak megang hak siar NBLlagi.

@ Anggi : ide bagus tu sob.tpi untuk awalnya mending di Tv nasional dulu aja. Kasihan yang gk punya jaringan tv kabel.
kurang sejalan rasanya sama misi NBL yang bertujuan buat "membiasakna" basket di Indonesia

Posting Komentar